Ingin Turunkan Berat Badan Secara Ideal Tanpa Diet dan Olahraga? Ini Caranya

Jakarta, Untuk menurunkan berat badan secara ideal, biasanya orang akan menerapkan diet atau rajin berolahraga demi membakar timbunan lemak di tubuhnya. Namun sayangnya ada juga beberapa orang yang sulit menyempatkan waktu berolahraga atau dietnya justru kacau karena beberapa hal.

Jangan khawatir, masih ada beberapa cara menyenangkan yang bisa membantu menurunkan bobot Anda tanpa diet ataupun berlatih olahraga dengan keras, seperti dilansir Boldsky, Kamis (10/10/2013):

1. Bercinta
Salah satu cara terbaik menurunkan berat badan tanpa berolahraga atau diet yaitu dengan bantuan ritual bercinta. Ini adalah keuntungan yang bahkan bisa membumbui kehidupan seksual Anda. Jadi, jangan ragu lagi untuk memasukkan kegiatan bercinta sebagai cara menyingkirkan timbunan lemak.

2. Tidur
Kabar baik untuk Anda yang suka dengan bantal lembut dan selimut hangat. Sebab, ini adalah salah satu cara di mana Anda bisa menurunkan berat badan. Tidur bisa membantu mengurangi asupan tinggi kalori dalam tubuh karena Anda tidak mengunyah apa-apa ketika Anda tidur.

3. Berciuman
Ciuman akan membuat Anda kehilangan berat badan. Semakin sering Anda berciuman, semakin banyak kalori yang akan terbakar.

4. Minum air putih
Minuman terbaik bagi tubuh adalah air putih. Jika Anda mengisi perut dengan air, maka itu bisa membatasi rasa lapar. Saat lapar, sebaiknya minum setidaknya tiga gelas air. Ini adalah salah satu trik untuk membuat perut lebih kenyang.

5. Kendalikan stres
Saat Anda stres, maka peluang menambah berat badan akan meningkat. Pasalnya, saat stres orang kerap mengasup makanan tinggi gula dan kalori. Oleh karena itu, ambil napas dalam-dalam saat stres dan coba rileks untuk mengendalikan stres sehingga Anda terhindar dari makanan tinggi gula dan kalori.

6. Akupunktur
Akupunktur merupakan salah satu cara terbaik untuk menurunkan berat badan. Meskipun menelan biaya cukup besar, tapi akupunktur bisa menjadi alternatif bagi Anda yang 'malas' melakukan beberapa jenis olahraga.

7. Minta bantuan teman
Anda bisa minta bantuan teman untuk ikut mengontrol makanan apa yang Anda konsumsi. Selain itu, motivasi dari teman agar Anda bisa mempunyai tubuh yang lebih ramping juga termasuk cara menurunkan berat badan yang sehat, lho.

8. Jadi relawan
Latihan jadi relawan lebih berpengaruh untuk tubuh dan pikiran. Dimana dengan melakukan kegiatan fisik tanpa Anda sadari, itu juga bisa menurunkan berat badan Anda.

9. Berjalan dengan hewan peliharaan
Berjalan bersama hewan peliharaan seperti anjing atau kucing bisa membantu Anda menurunkan berat badan tanpa berolahraga atau diet. Berjalan dua kali sehari sembari bersantai dengan hewan peliharaan terbukti bermanfaat salah satunya yaitu menurunkan bobot Anda.  http://health.detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar